syariah@uinkhas.ac.id -

JALIN KERJASAMA 38 PTKIN DAN APSI, FASYA UIN KHAS JEMBER SIAP KONTRIBUSI TINGKAT INTERNASIONAL

Home >Berita >JALIN KERJASAMA 38 PTKIN DAN APSI, FASYA UIN KHAS JEMBER SIAP KONTRIBUSI TINGKAT INTERNASIONAL
Diposting : Rabu, 03 Nov 2021, 04:45:09 | Dilihat : 355 kali
JALIN KERJASAMA 38 PTKIN DAN APSI, FASYA UIN KHAS JEMBER SIAP KONTRIBUSI TINGKAT INTERNASIONAL


Media Center – Fakultas Syariah UIN KHAS Jember gencarkan kerjasama dengan berbagai lembaga. Transformasi menjadi Universitas Islam Negeri KH. Achmad Sidiq Jember yang baru saja diresmikan, menjadi semangat baru dalam meningkatkan mutu pendidikan untuk mencetak mahasiswa yang berintelektual dan berintegritas.

“Perjanjian kerjasama ini diinisiasi dari Forum Dekan Fakultas Syariah dan Hukum PTKIN se-Indonesia,” lugas Prof. Harisudin selaku Dekan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember.

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Terpadu Fakultas Syariah dan Hukum PTKIN se-Indonesia dilaksanakan pada Senin, 25/10. Selain itu, kerjasama ini juga terjalin antara PTKIN dan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI). Acara ini berlangsung secara bersamaan dengan acara AICIS di Hotel Sunan Surakarta yang dihadiri oleh para Dekan Fakultas Syariah dan Hukum dari 38 PTKIN se- Indonesia, di antaranya FSH UIN Syarif Hidayatullah, FS IAIN Palopo, FS UIN Malik Ibrahim Malang, FSH UIN Sunan Kalijaga Jogjakarta, dan lainnya.

“Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang mana dapat meningkatkan kerjasama antara pihak Fakultas Syariah UIN KHAS Jember sehingga mahasiswa dan para alumni nantinya akan dapat ditempatkan dan tersebar di berbagai sektor kehidupan,” ungkap Prof. Harisudin yang juga Ketua Pengurus Pusat APHTN-HAN.

Adapun dari pihak Fakultas Syariah UIN KHAS Jember yang turut dalam penandatanganan kerjasama ini adalah Pimpinan Fakultas yaitu Prof. Dr. M. Noor Harisudin M.Fil.I selaku Dekan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember sekaligus yang menandatangani secara langsung perjanjian tersebut dan didampingi Wakil Dekan III Syariah Dr. Martoyo, S.H.I., M.H. Juga terdapat beberapa Dekan Fakultas Syariah dan Hukum lainnya seperti Dr. Ahmad Tholabi Kharlie, S. Ag., S.H., M.H., M.A., Dekan FSH UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Dr. Ahmad Zaini, M. Si., dari UIN SMH Banten, dan para dekan lainnya. Tidak hanya itu, Ketua Umum Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) Dr. Sutrisno juga turut serta dalam penandatanganan MoU tersebut.

“Tujuan terjalinnya kerjasama ini adalah untuk melaksanakan pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi dan mempersiapkan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka di lingkungan PTKIN se-Indonesia,” ungkap Dr. Martoyo.

Tindaklanjut pada agenda ini disesuaikan dengan kesepakatan para pihak seperti halnya pertukaran tenaga dosen dan mahasiswa, pengujian skripsi antar beberapa dosen PTKIN dan program lainnya. Selain itu, salah satu lembaga yang turut mendukung adanya program ini adalah Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) yang mana telah menandatangani perjanjian kerjasama dengan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember.

“Kita dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk magang dan juga pelatihan pengembangan profesi sehingga mahasiswa syariah akan siap dalam mengahadapi dunia kerja nantinya,” jelas Dr. Sutrisno selaku Ketua Umum APSI saat ditanya Peran APSI dalam menunjang program ini.

Seperti diketahui, pada pengembangan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) sudah menjadi tuntutan dalam melakukan berbagai peningkatan kualitas dari mahasiswa dan tenaga pendidik. Dengan demikian, maka integritas dari PTKIN akan semakin kuat.

“Harapan saya semoga adanya perjanjian ini tidak hanya sebatas di atas kertas melainkan juga ada tindaklanjut nantinya. Kita juga harus memperluas jangkauan dan dapat berkontribusi besar baik di lingkup regional hingga internasional sesuai visi fakultas Syariah,” harap guru besar UIN KHAS Jember yang sekaligus Sekretaris Forum Dekan Fakultas Syariah dan Hukum PTKIN se-Indonesia.

 

Reporter : Camelia Nailul Rahmah Rhusandy

Editor : Nury Khoiril Jamil

 

Berita Terbaru

Landmark Fakultas Syariah UIN KHAS Jember, Elemen Pembentuk Identitas dan Kebanggaan Menuju Fakultas Cendekia, Progresif, Mencerahkan
24 Sep 2024By syariah
Cegah Cyberbullying, Puskapis Fakultas Syariah Gelar Seminar Hukum Hadirkan Ketua Asosiasi Psikologi Islam Jateng
22 Sep 2024By syariah
Prodi Hukum Pidana Islam Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Jalani Asesmen Lapangan Targetkan Akreditasi Unggul
21 Sep 2024By syariah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;